Label

Sabtu, 07 Februari 2015

Cara Meningkatkan Mood Ketika Mengetik Tugas Akhir (Skripsi)

  



Sudah lebih dari lima bulan berlalu akhirnya saya kembali mengisi blog ini dengan tulisan-tulisan yang absurd dan tentunya masih tidak berbobot :D . Beberapa bulan sebelumnya saya harus mengikuti KKN selama tiga kali Bulan Purnama di sebuah desa yang terletak di pesisir barat pulau Sulawesi dan kini saya sedang disibukan dengan Tugas Disertasi atau Skripsi. Akhir-akhir ini semangat saya untuk mengerjakan skripsi mulai menurun karena ide kandas dan karena beberapa hambatan yang ku temui ketika mengurus administrasi , tapi beberapa teman saya memberikan beberapa tips tentang hal-hal yang sebaiknya saya lakukan ketika mengetik tugas akhir agar semangat menjadi Maximum Overdrive  serta diberi kelancaran :D. Berikut ini tips nya :

1. Dengar Musik

  Musik diciptakan bukan hanya untuk menghibur pendengarnya, tetapi musik juga dapat menginspirasi seseorang. Kalau ingin mood kalian saat mengetik proposal atau skripsi menjadi tinggi ,ya dengarkan musik-musik yang memberikan semangat dan dorongan serta menginspirasi agar cepat selesai. Jika kalian dalam situasi "Galau", ya jangan di timpuk dengan musik mellow , waktu ente akan habis tuh buat meratapi nasib, mending pas lagi galau dengarkan musik religi atau langsung lindes aja kuping kalian dengan musik metal biar mata jadi jreng hahaha.

2. Menonton

  Menonton disini bukan dalam artian menonton bak kerja "Rodi" alias non-stop, tetapi menonton sekali-sekali dengan tujuan membuat otak ente rileks sejenak dari penatnya berjibaku dengan Skripsi. Dan sebaiknya nontonlah film yang menginspirasi tentunya seperti film-film pendek yang memiliki banyak pesan moral biar kemauan untuk selesai tepat waktu tetap membara, dan ingat.., jangan kebanyakan nonton siaran "junk", bakal hilang ide ente karena menguap.

3. Menolong Orang Lain

  *Lha kok menolong orang ? Ya iyalah, selain menolong orang lain adalah perbuatan yang mulia, dengan menolong orang lain tugas ente akan di mudahkan oleh yang maha kuasa. *Ah ane malas nolong si Fulan, dia ngeselin, Aduh .. meski kamu tidak suka dengan orang tertentu, itu tidak bisa menjadi alasan mengapa kita tidak menolongnya, ingat.., mungkin suatu hari kamu tidak menyangka bahwa orang yang kamu benci ternyata menjadi pahlawanmu. ( Trust me it works baby :D ).

4. Berbakti Pada Orang Tua

  Nah ini yang tidak kalah penting, kalau dulu jika ortu minta tolong ini itu kita balas dengan kata "tunggu dulu", sebaiknya kamu harus merubah kebiasaan itu, cobalah lebih banyak membantu orang tua dan menyenangkan hatinya agar orang tua kamu senang dan mendoakan segala kebaikan untuk diri kamu.

5. Tidur lebih awal, Bangun lebih pagi

  Tidur lebih awal itu baik untuk tubuh lho, pertama sangat bermanfaat agar jantung sehat dan tekanan darah tetap normal, kedua dapat menenangkan fikiran dan mengurangi stress, dan yang terpenting tidur lebih awal dapat meningkatkan daya ingat serta menambah konsentrasi. Selain itu dikarenakan kita tidur lebih awal keesokan harinya kita bangun lebih pagi tubuh kita lebih prima dan memiliki banyak energi sehingga meningkatkan produktifitas serta memiliki banyak waktu untuk mengerjakan skripsi. Tapi jika ente malam harinya begadang nengokin hal-hal yang *ehm hehe if you know what I mean, keesokan harinya kamu bangunnya kesiangan dan waktu yang berharga terbuang percuma hanya untuk menutupi kebutuhan tidur, akhirnya ngumpul revisinya molor deh.

6. Hijrah

 Kalau sebelumnya kamu berteman atau bergaul di lingkungan yang kurang memberikanmu dorongan agar cepat menuntaskan tugas akhir, ada baiknya kamu melakukan "hijrah" dengan tujuan mencari teman yang bisa memotivasi kamu agar cepat selesai.

7. Jangan malu dengan pertanyaan , Kapan Wisuda ? dll.

  Biasanya jika mendengar pertanyaan "angker" ini, mahasiswa tingkat akhir zaman mesozoikum bakal ngejleb. Sebenarnya kita bisa mengambil hikmah dari pertanyaan-pertanyaan pedas itu bahwa dengan adanya orang mengatakan hal itu bisa memotivasi kamu serta mengingatkan kamu agar segera menyelesaikan tugas akhirmu. Jadikan itu cambuk agar kamu lebih cepat memacu diri hingga ke garis akhir.

8. Kesampingkan Dulu Urusan Cinta

   Memang sih terkadang ada dampak positif memiliki orang yang kita sayangi saat masa-masa kritis ini, salah satunya bisa menyemangati kita apalagi yang udah mau "menikah" pasti ngebet banget mau segera menyelesaikan studinya. Namun kebanyakan cinta juga tidak baik bro, terkadang saat di mabuk asmara tidak ada hal yang lain difikirkan selain si doi, atau dunia serasa milik berdua yang lain masih kredit di A**RA hahaha. Karena hal itu, tugas akhir jadi molor lagi. Untung-untung kalau masih berbunga-bunga, kalau tiba-tiba putus ya "gloomy" lagi deh kehidupan. Jadi kesimpulannya "Cinta itu ibarat vetsin bro, kalau kebanyakan bisa bikin bodoh" hahaha.

9. Keramas

   Hahaha yang ini agak absurd, fungsi keramas di sini agar semua limbah-limbah radioaktif yang tersisa ketika mengektik tugas akhir dan para kutu yang sudah buka lapak kaki lima di kepala ente dapat dibersihkan serta membuat kita menjadi lebih fresh. Bagi yang botak disarankan menggunakan C*ng atau Mr.M*scle biar korengnya bersih dan tampilannya lebih oke hahaha.

10. Mendekatkan diri kepada Ilahi.

  Kita harus ingat bahwa segala ilmu atau inspirasi itu tidak kita dapatkan tetapi kita peroleh atas izin Allah. Meskipun kita membaca 100 buku tapi jika Allah tidak menghendaki kalau ilmu yang kita baca dari buku itu akan berbekas maka sia-sia saja upaya kita, Jadi ada baiknya selain kita berusaha ,kita juga patut berdoa agar diberi kemudahan, karena meskipun kita yakin dengan hasil yang akan kita capai tetapi masih ada faktor "x" yang akan merubah segalanya, itulah kuasa tuhan.

Nah jadi inilah beberapa hal yang saya sarankan kepada kamu-kamu semua, tapi yang bagian absurd-nya jangan dipraktekkan ya, semoga bermanfaat :D.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar